close

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

28 C
Jakarta
Sabtu, April 19, 2025

Kalemdiklat Polri Tinjau Posko Kampus Polri Peduli Korban Gempa Cianjur

Cianjur, JABAR | Matapenanews.id Kalemdiklat Polri Komjen Pol. Prof. Dr. H. Rycho Amelza Dahniel, M.Si bersama Ibu Ketua Bhayangkari Pengurus Gabungan (PG)  04 Lemdiklat Polri Ny. Yudaningrum Rycho meninjau Posko Kampus Polri Peduli korban gempa bumi  Cianjur Jawa Barat, sambil menyerahkan bantuan kemanusiaan bagi para korban. Rabu, (07/12/2022).

Didampingi Kasetukpa Lemdiklat Polri Brigjen Pol Mardiaz Kusin Dwihananto, S.I.K., M.Hum. kegiatan penyerahan bantuan kemanusiaan yang ditujukan bagi para pengungsi korban bencana gempa bumi yang berada di Desa Wangunjaya Kecamatan Cugenang Kabupaten Cianjur Jawa Barat, tepatnya warga Kampung Tapos Selatan, Kampung Pasir Tunagan, Kampung Pasir Muncang dan Kampung Rasid.

Baca juga:  Proyek Jembatan di Desa Paluh Merbau Senilai 12 Miliar Tak Kunjung Siap, LSM Perjuangan Keadilan Minta Polda Sumut Segera Lidik

Kunjungan Kalemdiklat Polri diawali dengan tinjauan ke Posko Pelayanan Kesehatan Kampus Polri Peduli yang berlokasi di SMP N 2 Cugenang Kp Rasid Kec. Cugenang, kegiatan yang berlangsung berupa pelayanan pengobatan gratis dan pembagian pemberian obat serta vitamin bagi para pengungsi.

Selanjutnya peninjauan beralih ke tenda pengungsian yang terletak di halaman PT. Indofood tidak jauh dari lokasi pelayanan kesehatan,  disana Kalemdiklat Polri bersama ibu bercengkrama dengan para pengungsi dan anak anak bersama dengan tim trauma healing dari  Lemdiklat Polri menghibur serta memberikan semangat kepada mereka.

Baca juga:  Ini Pesan Kakanwil Kemenag Aceh Pada Santri, Saat Jadi Irup Apel Tahunan Dayah Perbatasan Darul Amin

Selanjutnya Kalemdiklat Polri, yang juga didampingi oleh Wakalemdiklat Polri Irjen Pol Drs Eko Budi Sampurno, M.Si. para Pejabat Utama Lemdiklat Polri, Pejabat Utama Setukpa, Para Kapusdik jajaran Lemdiklat, Kapolres Cianjur AKBP Doni Hermawan SH., S.I.K., M.Si. Bupati Cianjur H. Herman Suherman, S.T., M.A.P. serta pejabat setempat, memberikan bantuan kemanusian bagi para pengungsi.

Sebanyak 500 paket bantuan berupa Sembako, kebutuhan bayi, kasur lantai, tikar lantai, dan santunan uang tunai dibagikan kepada para pengungsi.

Ditenda pengungsian Komjen Rycho juga mengunjungi salah seorang pengungsi yang baru saja melahirkan dan memberikan santunan uang tunai.

Baca juga:  Apel Kesiapan Penanggulangan Bencana Karhutla, ini Pesan Kapolda Sumut

Kalemdiklat Polri Komjen Pol. Prof. Dr. H. Rycko Amelza Dahniel M.Si., menuturkan, bahwa kunjungan yang dilakukan bersama rombongan ke Desa Wangunjaya tersebut merupakan kepedulian Polri untuk membantu warga yang terdampak akibat bencana gempa.

Dalam kegiatan kunjungan dan penyerahan santunan kepada korban gempa dalam rangka kampus Polri Peduli kali ini, juga turut serta mahasiswa STIK, siswa Pendidikan Alih Golongan (PAG) dari Setukpa, Siswa Diktuk Sepolwan, dan Siswa Diktukba Pusdik Polair. (Leodepari)

Berita Terpopuler

Polda Sumut Buru Bos Judi Online Terbesar, Kabid Humas Polda Sumut: Ada 36 Lokasi yang kita Lakukan Penindakan

MEDAN | Matapenanews.id- Polda Sumut bersama Polrestabes Medan, Polres Pelabuhan Belawan dan Polresta Deli Serang selama sembilan hari mengungkap berbagai kasus tindak perjudian bahkan...

Polri Angkat Bicara soal Pengacara Brigadir J Tak Diizinkan Ikuti Rekonstruksi

JAKARTA | Matapenanews.id- Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri, Brigjen Pol Andi Rian Djajadi angkat bicara mengenai protes pengacara keluarga Brigadir J, Kamaruddin Simanjuntak...

Keren,,, Karang Taruna Linawan Gelar Upacara HUT RI ke-77 di Pantai Pasir Putih

BOLSEL, SULUT | Matapenanews.id- Tradisi upacara bendera dalam rangka merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) secara umum dilakukan di Lapangan ataupun...

Wartawan Manado Alami Pencurian, Pelaku Gunakan Modus Menabrakan Diri di Jalanan Kota

SULUT, MANADO | Mata Pena News - Gunady Mondo (43) Seorang wartawan yang bertugas di kota Manado, Sulawesi Utara (Sulut), menjadi korban tindakan kriminal...

2 Siswa Prakerin SMK CAS Merasa Senang Bertugas di Disdukcapil

BOLSEL, SULUT | Matapenanews.id- Praktek Kerja Industri (Prakerin) adalah kegiatan pendidikan, pelatihan dan pembelajaran yang dilaksanakan di Dunia usaha atau industri yang relevab dengan...

Terima Santunan JKM Program BERKAH 42 Juta, Ahli Waris Menangis Haru

BOLSEL, SULUT | Matapenanews.id- BPJS Ketenagakerjaan menyerahkan santunan Jaminan Kematian (JKM) kepada keluarga Almarhum Ahmat Husain di Desa Salongo, Kecamatan Bolaang Uki, Kabupaten Bolaang...
Berita terbaru

Pansus DPRD Gelar Rapat LKPJ Bupati Bolmong 2024

Berita Terkait